Jenis Jenis Pakan Ayam Bangkok dan Manfaatnya. 6 Jenis Pakan Ayam Bangkok Aduan Yang Baik, supaya ayam aduan yang kita miliki pertumbuhan yang baik pastinya ayam aduan tersebut harus mendapatkan makanan yang sesuai dengan tahapan usia yang dimiliki oleh ayam aduan tersebut.
Ayam Bangkok dengan usia umur 3 bulan harus mendapatkan makanan dengan jenis, jumlah, dan komposisi yang berbeda dengan ayam bangkok usia 6 bulan dan begitupun seterusnya. Munkin bagi seluruh para senior botoh ayam aduan di indonesia sudah sangat tahu akan jenis jenis pakan yang baik untuk pertumbuhan ayam aduan.
Namun pada kesempatan kali ini kami akan memberikan penjelasan kepada kamu semua tentang jenis jenis pakan ayam aduan yang baik. bagi kamu yang masih awam dalam dunia tarung ayam aduan ini, ada baiknya kamu simak ulasan yang kami berikan ini dengan baik baik,. inilah beberapa jenis jenis pakan Ayam Bangkok Aduan terbaik yang berhasil kami rangkum dari forum forum ayam terpercaya di indonesia.
Jenis Pakan Ayam Aduan Yang Baik :
Pakan FP3 :
FP3 merupakan pakan campuran untuk semua umur ayam aduan mulai dari 1 minggu sampai 7 bulan. Untuk indukan dan pemacek juga sangat bermanfaat memperbaiki kualitas telur jadi lebih besar. untuk lebih jelasnya kunjungi situs resminya : www.fp3.co
Keong Mas :
Selain diketahui memiliki protein yang tinggi keong mas juga sangatlah murah. pertumbuhannya yang cepat tidak akan menganggu siklus makanan di sekitar sawah. pertama kita bisa merebus keong lalu kemudian ambil dagingnya. setelah itu bisa kita potong kecil kecil atau juga digiling menjadi tepung tergantung bagaimana pilihan kita.
Beras Merah :
Jenis Pakan ini diberikan setelah ayam aduan dewasa yaitu setelah pertumbuhan bulunya selesai, beras merah mempunyai kadar protein yang sangat tinggi, mengandung rendah lemak, dan mudah dicerna. ayam yang diberikan beras merah akan menjadi kekar dan juga padat, hanya bobot ayam menjadi berat namun sesuai dengan ayam yg mempunyai dasar pukulan yang keras. cocok diberikan pada ayam yang tipe jalu sehingga pertumbuhan jalu menjadi cepat. ayam jalu yang baik mempunyai tipikal harus cepat memyelesaikan pertarungan.
Cacing Tanah :
Membuat pakan ayam alternatif spesial untuk ayam bangkok petarung. cacing tanah adalah jenis pakan yang paling mudah diserap oleh ayam bangkok. pemberian makan caing ini bisa diberikan 2 kali dalam seminggu. sekali maka ayam bisa diberikan 2 sampai 3 ekor cancing seukuran pensil tulis.
Jagung :
Jenis pakan ini diberikan kepada ayam pukul, mempunyai pertumbuhan jalu lambat maupun lepek (tidak tumbuh jalu) mempunyai kandungan karbohidrat yang sangat tinggi diantara beras merah dan juga gabah, kandungan fosfor dan kalsium berpengaruh baik terhadap pertumbuhan tulang pada ayam aduan yang mengkomsumsinya. tulangan ayam Bangkok menjadi kuat dan besar. karbohidrat menjadikan ayam mempunyai tenaga yg besar dan pukulan keras. cara penggunaan jagung adalah direndam dulu sebelum diberikan agar menjadi lebih lunak.
Gabah :
Pakan jenis ini menjadikan tubuh ayam Bangkok menjadi ringan dan juga kesat, mirip dangan beras merah, hanya saja gabah mempunyai kandungan vitamin yang lebih komplek, kalsium yg tinggi dan ekonomis, memperkuat bulu sehingga tidak mudah rontok bulunya. gabah sangat sesuai dgn ayam tipe jalu yang memerlukan kelincahan terbang untuk menyerang cepat. pemberian gabah hendaknya direndam air dulu dan gabah yang mengapung dipisahkan.
Singkong :
Singkong sendiri sudah kaya akan serat dan juga berbagai vitamin di dalamnya. sudah dapat dipastikan bukan ayam bangkok kita pun juga akan makin sehat dan juga tangguh dalam bertarung? tetapi dalam pemberian pakan ini ke ayam bangkok harus dibatasi juga janganlah terlalu banyak. karena tekstur yang agak keras ditakutkan ayam bangkok akan susah untuk menelan pakan yang satu ini.
Demikianlah sekilas penjelasan yang dapat kami sampaikan kepada kamu semua tentang Jenis Jenis Pakan Ayam Aduan yang baik dan bermanfaat,. semoga dengan adanya ulasan yang kami sampaikan ini dapat berguna dan bermanfaat untuk kamu semua,. Terimah kasih dan sampai berjumpa lagi bersama kami pada artikel kami selanjutnya.